Sabtu, 15 Juni 2013

Sejauh Mana Teknologi Komunikasi Terhadap Kebudayaan di indonesia


            Pada Postingan saya pada kali ini saya akan membahas tentang sejauh mana Pengaruh atau dampak yang ditimbulkan oleh perkembangan Teknologi Komunikasi yang perkembangannya sangat pesat pada akhir - akhir ini tentu dari suatu kemajuan tidak dapat disangkal atau di bantah lagi semua itu dapt menimbulkan suatu Dampak Positive maupun Negatife bagi kita sebagai pengguna dari Teknologi yang berkembang sangat cepat bahkan setiap hari akan ada teknologi yang baru muncul dengan inovasi yang belum diciptakan sebelumnya dari segala bidang mulai dari Komunikasi, Kedokteran, dan lain lain oleh karena itu saya akan membahas nya sejauh mana pengaruhnya bagi Kebudayaan di Indonesia.

         Pertama kita mulai dari dampak positif dari keberadaan Teknologi Komunikasi itu sendiri saat ini segala macam aktifitas sangatlah dipermudah dengan berbagai alat-alat yang diciptakan untuk membantu atau mempermudah segala pekerjaan manusia mulai dari Handphone, Internet, dan banyak lagi Gadget lainnya itu semua saat ini sudah menjadi suatu hal yang sangat biasa oleh masyarakat di Indonesia yang sudah dianggap suatu kebutuhan primer bagi masyarakat Indonseia pada akhir - akhir ini pada beberapa tahun kebelakang mungkin internet, handphone dan lainnya sebagainya bisa dibilang suatu barang mewah yang hanya dimiliki atau dinikmati kalangan tertentu namun semakin berkembangannya teknologi yang sudah sangat maju sekarang keberadaan media komunikasi tersebut sudah menjadi suatu hal yang biasa atau bisa dibilang suatu budaya yang sudah merasuk dalam kehidupan dari masayarakat Indonesia mulai dari anak-anak hingga Dewasa sudah hal yang sangat wajar bahkan ada sebagian orang yang sangat sulit hidup tanpa Gadget - Gadget yang telah lekat dengan dirinya tersebut dia akan sangat sulit untuk lepas hal tersebut, karena dianggap sangatlah penting bagi akifitas dalam kesehariaan. Karena sekarang Teknologi memang sudah mengakar pada tiap-tiap masyarakat mulai dari hal Mengrim Pesan dengan berbagai macam cara akan cepat tersampaikan, ataupun Mengrim surat dengan Email, maupun menikmati berbagai macam hiburan maupun informasi yang akan sangat mudah di cari dengan sekali sentuhan saja dengan adanya Internet. Karena Mobilitas dan Kemudahan dari Teknologi tersebutlah banyak masyarakat Indonesia menjadikan menjadi suatu kebudayaan.